Profil Puskesmas




Puskesmas Pengarayan merupakan salah satu Unit Pelaksana Teknis Dinas Kesehatan Kabupaten Ogan Komering Ilir dengan wilayah cakupan pelayanan kesehatan masyarakat Kecamatan Tanjung Lubuk yang terdiri dari 18 desa. Kemudian pada tahun 2009 beberapa desa yang berada di wilayah kerja Puskesmas Pengarayan mengalami pemekaran menjadi 22 desa. Seiring dengan pemekaran tersebut maka sarana kesehatan (Poskesdes) juga bertambah dari 14 Poskesdes menjadi 17 Poskesdes.

Visi
Tercapainya Kecamatan Sehat, Menuju Indonesia Sehat

Misi
Meningkatkan Akses dan Mutu Pelayanan Kesehatan

Tujuan
Meningkatkan Kesadaran, Kemauan dan Kemampuan Hidup Sehat Masyarakat Untuk Menuju Indonesia Sehat Tahun 2015